Peradi Pergerakan DPC Denpasar Raya Siap Cetak Advokat Taat Kode Etik

Resmi Dibuka! PKPA Peradi Pergerakan DPC Denpasar Raya Siap Cetak Advokat Profesional dan Bermoral /Istimewa

Acara Pembukaan Pendidikan Khusus Advokat (PKPA) kerjasama antara PERADI PERGERAKAN DPC DENPASAR RAYA dengan Fakultas Hukum Universitas Ngurah Rai Denpasar @fh_unr yang dilaksanakan pada hari Sabtu, tanggal 2 Agustus 2025 bertempat di Gedung Pascasarjana Universitas Ngurah Rai Denpasar.

Setelah acara pembukaan dilanjutkan dengan pemberian materi peran dan fungsi organisasi advokat serta kode etik profesi advokat yang dibawakan oleh Bapak Sugeng Teguh Santoso, S.H., M.H. Advokat Senior yang ikut Menyusun Kode Etik Advokat dan Ahli Kode Etik Advokat.

Selanjutnya materi Teknik Wawancara Klien yang dibawakan Advokat Kondang Dr. Hotman Paris Hutapea dan terakhir materi Sistem Peradilan Di Indonesia dibawakan oleh Dr. I Wayan Putu Sucana Aryana, S.E.,S.H.,M.H.,CMC yang merupakan Dekan Fakultas Hukum Universitas Ngurah Rai.

PKPA ini akan berlangsung dari tanggal 2 Agustus 2025 sampai dengan 24 Agustus 2025 dengan metode Hybrid. Materi PKPA akan diisi oleh Profesional baik oleh kalangan akademisi maupun praktisi. Diharapkan peserta PKPA PERADI PERGERAKAN nantinya dapat menjadi Advokat yang berintegritas serta taat kode etik.

https://balipolitika.com/2025/08/02/peradi-pergerakan-dpc-denpasar-raya-siap-cetak-advokat-taat-kode-etik/
https://metrobali.co.id/siap-cetak-advokat-yang-taat-kode-etik-peradi-pergerakan-dpc-denpasar-raya-adakan-pkpa/
https://bali.pikiran-rakyat.com/bali/pr-3759544267/resmi-dibuka-pkpa-peradi-pergerakan-dpc-denpasar-raya-siap-cetak-advokat-profesional-dan-bermoral

PKPA #PERADIPERGERAKAN #PeradiPergerakanDPCDenpasarRaya #FHUniversitasNgurahRai #FHUNR

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram
Email
Scroll to Top